Social Icons

29 Desember 2014

Perpustakaan Kembangkan Desa Berbasis Internet



5 desa di Pamekasan terpilih sebagai pilotproject pengembangan perpustakaan desa berbasis Teknologi Informasi oleh Perpuseru Indonesia. 5 desa itu adalah Desa Poto’an Dajah, Kecamatan Palengaan, Desa Pagendingan dan Modung, Kecamatan Galis. Desa Bunder, Kecamatan Pademawu, dan Desa Bajang, Kecamatan Pakong. Lima desa tersebut masing-masing mendapatkan 3 unit komputer dan jaringan internet.
Penyerahan bantuan 15 unit komputer ini dilakukan di Aula Pemusda Pamekasan oleh wakil bupati disaksikan dinas terkait yang dilanjutkan dengan acara sosialisasi bagi perangkat desa penerima bantuan. Kepala Perpustakaan Daerah Akhmad Zaini menjelaskan, pengembangan perpustakaan desa berbasis internet merupakan kegiatan hasil kemitraan perpusda dengan PerpuSeru Indonesia.
Program ini dilakukan sebagai apresiasi PerpuSeru Indonesia pada perpustakaan Pamekasan yang telah meraih penghargaan nasional. “Lima desa dimaksud dianggap cukup syarat karena mendapatkan dukungan kepala desa yang sangat baik. Tujuannya, sebagai upaya menciptakan budaya baca dan melek internet di tengah-tengah masyarakat terutama di desa. Sebab, saat ini anis informasi begitu cepat yang harus terus di ikuti melalui buku dan internet agar mereka dapat mengikuti perkembangan secara global,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Pamekasan Khalil Asy’ari dalam sambutannya mengaku sangat apresiatif dengan upaya perpusda dalam melakukan inovasinya. Ia berharap agar keberadaan perpustakaan desa betul- betul dikelola secara baik dan dimanfaatkan dengan optimal oleh masyarakat untuk meningkatkan kecerdasan dan taraf hidupnya. “Sebab, peningkatan taraf hidup masyarakat akan meningkat jika mereka memiliki basis keilmuan yang kuat dan penguasaan terhadap perkembangan informasi,” tandasnya. (radar)

06 Desember 2014

Kebangkitan “Orang-orang yang Amat Menyenangkan” Oleh : Madinatul M. (Didin)



Perpustakaan Umum terlihat ramai dengan kedatangan sekelompok orang-orang baru yang sebelumnya jarang terlihat. Hal ini mengindikasikan bahwa Perpustakaan Umum mulai bergeliat dalam hal cakupan menarik masyarakat untuk datang dan peduli dengan keberadaan perpustakaan ditengah-tengah masyarakat.
Ketika ditemui, sekelompok orang ini mengaku bahwa dirinya adalah peserta dari Pelatihan yang diadakan oleh Perpustakaan Umum, tepatnya Pelatihan Komputer dan Internet Dasar serta Pelatihan Strategi Pengembangan Perpustakaan yang diselenggarakan Perpustakaan Umum Pamekasan terhitung mulai tanggal 10 November sampai dengan 04 Desember 2014. Untuk diketahui, pelatihan ini merupakan bukti kontinuitas dari pelaksanaan Program PerpuSeru melalui Coca Cola Foundation Indonesia (CCFI) didukung oleh Bill and Malinda Gates Foundation yang bertujuan untuk menjadikan perpustakaan sebagai pusat belajar dan berkegiatan mayarakat berbasis teknologi informasi dan komunikasi, dengan harapan dapat memberi dampak pada peningkatan kualitas hidup masyarakat dengan sasaran yaitu pemuda, perempuan dan wirausahawan khususnya disektor pendidikan, kesehatan dan ekonomi.

01 Desember 2014

RADEN SEGORO MENJADI PENDUDUK DI MADURA


Daerah Madura adalah salah satu daerah yang ada di Wilayah Jawa Timur bagian timur dimana penduduknya sebagai petani yang bekerja keras karena tanahnya mengandung zat kapur dan berbatu karena dari barat hingga ke wilayah timur secara memanjang terdiri dari tanah pegunungan. Sedangkan penduduk yang berada di wilayah pesisir disamping sebagai petani, juga sebagai nelayan yang tangguh. Karena walau mempergunakan perahu tradisional mereka sanggup mengarungi lautan hingga ke manca negara.

Diceritakan pada zaman dahulu kala pulau Madura hanya terlihat berupa gundukan-gundukan tanah yang menghijau. Gundukan-gundukan itu terlihat seakan terpisah karena tanah dataran rendah dikala itu dikala air laut pasang dataran itu tidak kelihatan dan disaat air laut surut tanah rendah itu kelihatan.

29 April 2014

Optimalkan Layanan Masyarakat, Perpustakaan bermiitra dengan Perpuseru, CCFI dan Bill & Melinda Gates Foundation



PAMEKASAN – Coca-Cola Foundation Indonesia bekerja sama dengan Bill and Melinda Gates Foundation mengembangkan program PerpuSeru, program yang bertujuan untuk membantu mengembangkan perpustakaan umum di Indonesia menjadi pusat belajar masyarakat berbasis Teknologi Informasi.
Selain itu untuk merevitalisasi fungsi perpustakaan umum melalui pembekalan pustakawan sehingga perpustakaan dapat memberikan layanan yang lebih baik untuk peningkatan kualitas hidup masyarakat termasuk para pemuda, perempuan, dan pengusaha mikro setempat.
Sejak diluncurkan tahun 2011 yang lalu, PerpuSeru telah bermitra dengan 34 perpustakaan di 16 provinsi dan telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di sekitarnya.
“Melalui program ini kami bermitra dengan sejumlah perpustakaan umum, menyediakan fasilitas IT dan ICT serta memberikan berbagai pelatihan dan pendampingan kepada para staff perpustakaan agar perpustakaan dapat menjadi pusat belajar untuk masyarakat setempat dengan fasilitas dan staff yang mumpuni,” ujar Titie Sadarini selaku Direktur Pelaksana Coca-Cola Foundation Indonesia, Senin (28/4/2014).
 
Blogger Templates